Visi & Misi

VISI
Visi SMA Negeri 1 Dramaga adalah sebagai berikut: Terwujudnya warga sekolah yang religius, berpancasila, berwawasan lingkungan dan berprestasi di bidang pengetahuan, keterampilan, teknologi dan seni.
Indikatornya adalah sebagai berikut:
- Mewujudkan warga sekolah yang berakhlak mulia
- Menciptakan guru yang yang profesional
- Lingkungan Sekolah Yang Bersih dan Asri
- Berprestasi Di bidang Akademik Dan Non Akademik
- Menguasai Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi
- Menerapkan Budaya Daerah/Kearifan Lokal
MISI
Misi adalah bagaimana strategi yang diterapkan sekolah untuk dapat mencapai visi sekolah. Adapun misi SMA Negeri 1 Dramaga adalah sebagai berikut:
- Menumbuhkan Keimanan dan Ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Menanamkan Nilai Kewargaan, Penalaran Kritis, Kreativitas, Kolaborasi, Kemandirian, dan Komunikasi.
- Menciptakan Lingkungan Sekolah Yang Bersih, Asri, Ramah Lingkungan, dan Budaya Hidup Sehat.
- Mengoptimalkan Prestasi Akademik dan Non Akademik Berbasis Teknologi Informasi.
- Menyelenggarakan Pembelajaran yang Inovatif, Kreatif, dan Berbasis Digitalisasi.
- Melestarikan dan Menerapkan Budaya Daerah Di Lingkungan Sekolah.
TUJUAN
Untuk merealisasikan terwujudnya visi dan misi sekolah, maka tujuan sekolah:
- Membiasakan 90% peserta didik shalat berjamaah;
- Menghasilkan 10% orang peserta didik yang tahfidz Quran minimal 4 juz;
- Melaksanakan nilai-nilai berkarakter sesuai Dimensi Profil Lulusan (DPL) di lingkungan sekolah;
- Menciptakan lingkungan sekolah yang asri, bersih, sehat dan nyaman Berwawasan Adiwiyata;
- Menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya wawasan dan pengelolaan kependudukan, menjaga keseimbangan, dan perilaku bertanggung jawab terhadap lingkungan masyarakat;
- Meningkatkan peserta didik yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri.
- Meningkatnya peserta didik yang menjadi Juara di perlombaan akademik dan non akademik;
- Melaksanakan pembelajaran yang efektif dan efisien berbasis teknologi informasi;
- Mengembangkan kemampuan warga sekolah dalam penguasaan Teknologi Komunikasi dan Informasi.
Penjabaran pencapaian misi ini dalam bentuk pernyataan yang terukur dan dapat dicapai sesuai dengan skala prioritas, mencakup:
- Menggambarkan tingkat kualitas yang perlu dicapai dalam jangka menengah (empat Tahun);
- Mengacu pada visi, misi, dan tujuan pendidikan nasional serta relevan dengan kebutuhan masyarakat;
- Mengacu pada standar kompetensi lulusan yang sudah ditetapkan oleh satuan pendidikan Pemerintah;
- Mengakomodasi masukan dari berbagai pihak yang berkepentingan termasuk komite sekolah dan diputuskan oleh rapat dewan guru yang dipimpin oleh kepala sekolah;
- Disosialisasikan kepada warga satuan pendidikan dan segenap pihak yang berkepentingan.